LinkAja

Seperti kita tahu LinkAja merupakan sebuah produk BUMN yang di kelola oleh perusahaan Fintek Karya Nusantara. LinkAja adalah layanan uang elektronik untuk transaksi apa pun. Beli pulsa/data, bayar merchant, bayar tagihan, kirim donasi, kirim uang hingga bayar asuransi dan mengajukan pinjaman.

LinkAja merupakan gabungan BUMN dalam bentuk digital yang sebelumnya dengan nama T-Cash, Tbank, e-cash, UnikQu, T-money.

LinkAja juga mempunyai keunggulan dalam bidang pegiriman uang ke empat bank tanpa biyaya admin yaitu ( BRI, BNI, Mandiri, BTN ). Selain bebas biayaya admin kamu juga bisa memanfaatkan itu untuk memindahkan dana dari salah satu bank tersebut tanpa biyaya dengan cara isi saldo linkaja lalu transfer ke bank yang dimasukd dari akun linkaja.

Perlu diingat linkaja mempunya 2 tipe akun : Basic Service dan Full Service. Perbedaan terletak pada kapasitas saldo, fitur kirim uang dan tarik saldo, selain fitur tersebut semua akun sama bisa digunakan untuk : isi saldo, belanja online, bayar dan beli HP, dan bayar merchant. Untuk mendapatkan layanan full service LinkAja, kunjungi GraPARI terdekat dengan membawa kartu identitas asli (KTP / SIM / Passpor dll).

Pengisian saldo linkAja tidak harus di bank tapi bisa di chanel rekening Bank (ATM Himbara, Mobile Banking, atau Internet Banking), Alfamart, Alfamidi, Circle K, Dan+Dan, FamilyMart, GraPARI, Indomaret, Kantorpos, Mitra LinkAja (MiLa) dan Suzuya.

Saat ini LinkAja sudah bisa digunakan untuk pembayaran belanja di Bukalapak, Bayar Tiket Pesawat, Tiket Kereta Api, Tiket Bus, Bayar Ojek, Bayar Taksi dan masih banyak yang lainya. Langsung saja download aplikasinya di Playstore dan AppStore

0 Komentar

Terlama